RSUD BALI MANDARA MENERIMA STUDI BANDING UNIVERSITAS JEMBER

HARI KAMIS, 25 APRIL 2024

RSUD Bali Mandara Provinsi Bali Menerima Kunjungan Studi Banding Dari Mahasiswa S2 Keperawatan Universitas Jember. Kunjungan Ini Diterima Oleh Kepala Bidang Pelayanan Medik, dr. Ni Nyoman Tri Darmayanti, MARS beserta tim manajemen.

Adapun yang menghadiri kunjungan adalah Dr. Ns. Rondhianto, M.Kep (Dekan Fakultas Keperawatan Universitas Jember), Ns. Anisah Ardiana,Ph.D (Wakil Dekan I ), Ns. Dini Kurniawati,Sp.Kep.Mat (Wakil Dekan II) beserta jajaran dan mahasiswa S2 keperawatan Universitas Jember sebanyak 28 orang yang ingin mengetahui layanan di RSUD Bali Mandara Provinsi Bali.

Setelah sambutan dan perkenalan dari manajemen RSUD Bali Mandara Provinsi Bali dan Dekan Fakultas Keperawatan Universitas Jember dilanjutkan dengan penyampaian materi. Di akhir penyampaian materi dilanjutkan dengan kunjungan ke ruang ruang perawatan untuk melakukan observasi dan wawancara.

Translate »
Skip to content